22 Februari 2016

Kubur Berkubah





Judul          : Kubur Berkubah
Judul asli    : Dead Man's Folly
Penulis        : Agatha Christie
Penerjemah : Suwarni A.S.
Penerbit       : Gramedia Pustaka Utama
Jumlah Hal  : 298 hal.
ISBN            : 9789792291568
My Rating    : 3 of 5 stars

Kali ini Poirot diminta bantuan oleh Mrs. Ariadne Oliver - seorang penulis kenalan lama Poirot- untuk datang ke Nasse House, Nassecombe. Ia ingin Poirot membantunya memecahkan masalah  -entah apa- karena dia merasakan ada sesuatu yang akan terjadi.
Nasee House adalah rumah peristirahatan mewah milik Sir George Stubb di sana akan diadakan satu perayaan, salah satu  acaranya adalah permainan " Pelacakan Pembunuhan " yang terinspirasi dari cerita mrs. Oliver.
Sayang Poirot tidak bisa mencegah ketika serentetan peristiwa terjadi, yaitu pembunuhan terhadap seorang gadis, dan hilangnya Lady Stubbs, istri Sir George si pemilik rumah.
Seperti biasa Poirot menelusuri dengan mendengarkan dan mewawancari sumber-sumber yang ada di sekitar, terutama Mrs. Follat wanita tua yang cerdas mantan pemilik Nasse House, Miss Brewis, sekretaris sir George yang cekatan , dan seorang nelayan tua yang sangat menguasai lingkungan setempat. Apa sebenarnya kubur berkubah, adakah peristiwa ini berkaitan dengan masalah percintaan atau warisan. dll..
Apakah  Poirot bisa memecahkan masalah ini.......oh pasti bisa dong :D,  tapi apakah dia bisa memecahkan masalah dengan mudah atau perlu pelacakan rumit nan berbelit?
Sila baca sendiri.............:D

Bila orang tahu  apa yang dicarinya, maka akan menjadi mudah.tapi sering orang tak tahu apa yang dicarinya." (hal. 237 )

Sayang nya di buku ini saya tidak menemuklan penggambaran tokoh secara detil yang biasa menjadi ciri khas Abatha Christie