Judul : One Amazing Thing
Penulis : Chitra Banerjee Divakaruni
Penerjemah : Sujatrini Liza
Penerbit : Qanita
Tebal : 422 hal.
ISBN : 9786028579612
Rating : 4 of 5 Stars
Penulis : Chitra Banerjee Divakaruni
Penerjemah : Sujatrini Liza
Penerbit : Qanita
Tebal : 422 hal.
ISBN : 9786028579612
Rating : 4 of 5 Stars
Jika kamu terperangkap dalam
sebuah ruangan yang terisolasi dari dunia luar, apakah yang akan dilakukan. ?
Inilah yang terjadi pada sekelompok orang yang terjebak dalam ruangan akibat
sebuah gempa .
Uma seorang gadis
keturunan India yang tinggal di Amerika Serikat, orang tuanya telah kembali bermukim di India setelah
bertahun-tahun tinggal di Amerika. Ketika orang tuanya kembali ke negri asal Uma
tidak ingin ikut ke sana, jika kedua orangtuanya masih merasa mempunyai ikatan
dengan negri leluhur, berbeda dengan Uma yang dilahirkan dan dibesarkan di AS
merasa tidak punya ketertarikan untuk
pindah ke sana. Setelah beberapa lama Uma mempertimbangkan untuk mengunjungi
orang tuanya di India.
Ketika dia berada di konsulat India iuntuk pengurusan visa itulah terjadi gempa bumi yang dahsyat, Uma
terperangkap di satu ruangan yang tertutup oleh reruntuhan bangunan sehingga
kemungkinan tidak terlihat dari luar. Dia berada di sana bersama 8 orang
lainnya, yaitu :
Cameron; seorang kulit hitam veteran perang AS yang
berpengalaman di lapangan sehingga di sini dialah yang berperan memimpin dan memberi
arahan. Mr. Mangalam seorang India yang menjadi kepala di kantor itu. Malathi
perempuan India yang menjadi pegawai di kantor tersebut. Jiang seorang
perempuan China bersama cucunya Lili. Mr Pritchett dan istrinya Mrs. Pritchett,
dan Tariq seorang muslim India.
12 jam telah berlalu persediaan makanan semakin menipis,
langit-langit bangunan mulai runtuh sedikit demi sedikit, air mulai naik sehingga
mereka harus duduk berdempetan di atas meja, semua usaha yang bisa dilakukan
telah mereka kerjakan, pertolongan tak kunjung tiba. Untuk mengatasi stress Uma mengusulkan agar
masing-masing dari mereka menceritakan hal-hal yang berkesan yang pernah dialami
dalam kehidupannya. Mula-mula terjadi penolakan dari teman-temannya, tapi
tiba-tiba Jiang mengajukan diri untuk bercerita tentang pengalaman dirinya.
Kemudian dengan diselingi usaha menghindarkan diri dari reruntuhan,
masing-masing menceritakan apa yang berkesan , bahkan mempebgaruhi jalan hidup
masing-masing.
Ketika mendengar
kisah Mr. Pritchett yang masa kecilnya hidup kesepian karena tidak diurus denga
benar oleh ibunya,Uma teringat pada
ibunya yang selalu menjaga setiap saat tanpa rasa terimakasih darinya.
“Apakah seseorang
selalu meremehkan yang diterima dengan mudah, dan menginginkan yang tidak
mungkin.” (hal. 200)
Pengakuan Mrs.
Pritchett yang pernah merasa tidak
bahagia dan mencoba untuk bunuh diri mempengaruhi Uma dengan kesedihan. Mrs. Pritchett selalu
ingat kata-kata seorang perawat misterius kepadanya tentang kebahagiaan :
“Ingat, jika kau mengubah bagian dalammu, maka yang di luar akan mengikutimu”. (hal 345)
“Ingat, jika kau mengubah bagian dalammu, maka yang di luar akan mengikutimu”. (hal 345)
Cerita-cerita yang
dikisahkan bergantian tesebut sangat mempengaruhi pikiran dan perasaan mereka,
mereka kini dapat menilai pribadi dari latar belakang masing-masing dari cerita tersebut, dan itu semua makin
mempererat hubungan dan kepercayaan diantara mereka .
Kesedihan mempengaruhi mereka , ketika setelah lama mereka sadar bahwa sampai saat
itu tidak ada jalan bagi mereka untuk menyelamatkan diri , tidak ada
tanda-tanda pencarian dari orang-orang di luar, apakah orang-orang yang di luar
telah melupakan mereka ? apakah mereka masih bisa diselamatkan ?
Pertanyaan-pertanyaana itulah yang terus menggantung pada diri mereka.
Chitra Banerjee Divakaruni seorang penulis dan penyair yang berasal dari India dan kini bermukim di Amerika Serikat. Beberapa novelnya telah diangkat ke layar lebar dan karya sastranya pernah menerima penghargaan.
C.B. Divakaruni memang bisa menulis dengan cerdas, bagi saya cerita tentang gempa bumi itu hanya kerangka buat isi cerita yang sesungguhnya. Penggambaran karakter dari setiap orang yang bisa diketahui dari kisah-kisah yang disampaikan kesembilan orang di atas, kisah-kisah yang mungkin terjadi di sekitar kita , memberi pelajaran berharga bagi pembacanya. Jadi bagi saya cerita yang endingnya seolah menggantung itu tidak mengganggu karena esensinya sudah didapat.
C.B. Divakaruni memang bisa menulis dengan cerdas, bagi saya cerita tentang gempa bumi itu hanya kerangka buat isi cerita yang sesungguhnya. Penggambaran karakter dari setiap orang yang bisa diketahui dari kisah-kisah yang disampaikan kesembilan orang di atas, kisah-kisah yang mungkin terjadi di sekitar kita , memberi pelajaran berharga bagi pembacanya. Jadi bagi saya cerita yang endingnya seolah menggantung itu tidak mengganggu karena esensinya sudah didapat.
Tapi jadi terpikir juga, seandainya saya terjebak seperti
mereka, kisah apakah yang akan saya ceritakan...mikir ..
Jadi ikutan mikir aku mau cerita apa kalau terjebak juga...
BalasHapusMungkin aku bakal cerita tentang waktu aku jadi saksi tsunami pangandaran, tapi selamat karena berbagai "kebetulan" yang diatur oleh Yang Maha Kuasa.
Hikmahnya... jadi lebih mengapresiasi dan menikmati hidup yang masanya diperpanjang sedikit entah sampai kapan :))
Wah Treez punya pengalaman yang mengesankan ya
HapusBisa berbagi jugakah ?
waaah kayaknya seru ya bundaaa :)
BalasHapusSeru Essy :D
HapusAKu sudah beli buku ini lama, tp trus lupa dipinjam siapa. Maaf ga baca reviewnya soalnya belum dibaca :(
BalasHapusKetahuan banyak buntelannya, sampai lupa gitu :)
HapusAku yang pinjem, dioooon x_x
BalasHapusbelum baca juga @_@
hehe
HapusErrr...dilihat dari covernya saya ga nyangka kalau ternyata ceritanya tentang orang-orang yang terjebak gara-gara gempa bumi.
BalasHapusSering banget lihat buku ini, kirain semacam buku motivasi. Padahal ada tulisan "a novel"-nya ya *selfkeplak*
Jadi tertipu sama covernya ya :D
HapusAku jadi suka sama Divakaruni Ceu, setelah baca Istana Khayalan. Kalau aku terjebak, aku mau cerita apa ya? Cerita tentang buku - buku yang aku baca aja kali ya :D
BalasHapusEmang Divakaruni keren ya.
HapusMungkin gara-gara buku ketemu jodoh Ren ? :D
ehhh bagus ya kayanya... aku belum pernah baca divakaruni nih... sepertinya senada sama jhumpa lahiri ya buku2nya :D
BalasHapusIya astrid bagus kok
Hapus